Medan, Beritasatu.com - Seorang pria berusia sekitar 20 tahun melompat dari lantai VII Gedung Thamrin Plaza Medan, Senin (9/3/2020) malam. Korban yang diduga bunuh diri itu akhirnya tewas setelah beberapa saat menjalani perawatan di Rumah Sakit (RS) Methodist Medan.
Peristiwa ini merupakan yang kelima kali terjadi di Thamrin Plaza Medan terhitung sejak September 2006 lalu. Para korban mengakhiri hidupnya dengan melompat dari lantai paling atas gedung pusat perbelanjaan tersebut. Selama itu, belum ada korban selamat.
"Korban mengalami patah tulang di bagian tangan, kaki, rahang. Dugaan sementara, pria ini melakukan bunuh diri. Tidak ditemukan kartu pengenal maupun identitas korban," ujar Kepala Kepolisian Sektor Medan Area, Kompol Faidir Chaniago.
Baca juga: Diduga Bunuh Diri, Pria Terjun di Fly Over Senen Meninggal
Faidir mengatakan, pihaknya sudah memintai keterangan dari sejumlah saksi trmasuk pihak medis yang merawat korban sebelum tewas. "Menurut keterangan dokter yang merawat sebelum bunuh diri, korban mengalami depresi karena ditinggal pacarnya. Persoalan ini yang diduga menjadi pemicu bunuh diri. Jenazahnya sudah dibawa ke RS Bhayangkara," katanya.
Salah seorang penjaga stand pakaian di Thamrin Plaza, Lia (20) menyampaikan, sebelum kejadian suasana di lokasi ramai pengunjung. Tiba-tiba, pengunjung maupun karyawan pusat perbelanjaan terkejut karena mendengar suara hempasan keras.
"Kami semua terkejut dan menjerit ketika melihat kejadian itu. Darah korban bercucuran di lantai. Saat itu, tubuh korban masih bergerak. Petugas keamanan langsung melarikannya ke rumah sakit. Tapi, nyawanya tidak terselamatkan," jelasnya.
Peristiwa sama pernah terjadi pada 15 Oktober 2018, dimana korban bernama Indra Kesuma (44) warga Jalan Yos Rizal Medan. Korban terjun bebas dan tewas di tempat setelah melompat dari lantai VII. Pada 1 Februari 2010, seorang pengunjung bernama Yang Sen Siong (25), melakukan bunuh diri dengan melompat dari lantai VII. Hal sama juga terjadi sekitar 31 Oktober 2007, korban bernama Hasnan Siregar juga bunuh diri di pusat perbelanjaan itu karena ditinggal pergi istrinya setelah kematian anaknya. Pria yang diketahui seorang pegawai negeri sipil (PNS) ini akhirnya diserahkan petugas kepada keluarganya.
Kemudian, pada 29 September 2006, lelaki bernama Tio Bung An alias Johan melompat dari lantai lima. Johan sempat dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan. Namun, beberapa jam setelah menjalani petawatan, korban menghembuskan nafas terakhir.
"terjadi" - Google Berita
March 10, 2020 at 01:21PM
https://ift.tt/2IxDjjg
Lagi, Bunuh Diri Terjadi di Thamrin Plaza Medan - Suara Pembaruan
"terjadi" - Google Berita
https://ift.tt/2FocxIK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Tidak ada komentar:
Posting Komentar